UMS Buka Prodi Pendidikan Teknologi Informasi & Komputer - Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) tahun akademik 2014/2015 ini membuka program studi (prodi) strata satu (S-1) baru yakni Prodi Pendidikan Teknologi Informasi dan Komputer.
"Untuk penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2014/2015, kuotanya 80 mahasiswa yang nantinya terbagi dalam dua kelas," jelas Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UMS, Prof Dr. Harun Joko Prayitno kepada wartawan, di Kampus UMS, Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (5/3/2014).
Dekan FKIP UMS mengungkapkan bahwa pembukaan prodi Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi didasarkan pada surat keputusan (SK) Dirjen Dikti Kemendikbud Nomor 531/E/O/2013 tertanggal 21 November 2013. Sedang pengajuan S1 Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi ini sejak Mei 2012.
Menurut Harun, pembukaan prodi Pendidikan TIK bertitik tolak darl perkembangan teknologi dan komputer membawa manusia era yang belum pernah dibayangkan oleh generasi-generasi sebelumnya.
Jarak, ruang, dan waktu sudah tidak menjadi kendala bagi manusia untuk berinteraksi. Ini menunjukkan bahwa perkembangan teknologi informasi dan komputer sangatlah pesat, bahkan teknologi hari ini akan menjadi usang beberapa hari yang akan datang.
Demi menghadapi era yang demikian cepat perkembangannya tentu diperlukan sumber daya manusia yang mumpuni yang tidak hanya mampu mengikuti perkembangan jaman tetapi juga mampu berkontribusi di zaman ini.
"Karena Program studi Pendidikan TIK FKIP UMS merasa terpanggil untuk ikut berperan serta dalam menyiapkan sumber daya manusia lulusan pendidikan TIK yang memiliki kompetensi profesional di bidang teknologi informasi dan memiliki kompetensi pedagogik sebagai pendidik," jelasnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan bahwa selain kompetensi pedagogig, mahasiswa PTIK UMS juga dibekali kompetensi aplikatif sepertiprogrammer dan web desain, dan lainnya. Sehingga ilmu yang mereka dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari, tidak hanya pada bidang keguruan.