Beasiswa S-2 di Denmark

Beasiswa S-2 di Denmark - Aarhus University, Denmark, membuka program beasiswa untuk pelajar Indonesia. Kerja sama pendidikan antara Aarhus University dengan berbagai perguruan tinggi di Indonesia dan China ini membuka peluang beasiswa bagi pelajar dari kedua negara. Beasiswa pendidikan S-2 akan diberikan kepada 15-20 siswa Indonesia dan China. 


Beasiswa penuh akan diberikan selama dua tahun masa studi di Aarhus University. Beasiswa akan diberikan kepada mahasiswa berbakat dalam bidang akademik. 



Pelamar harus memegang gelar sarjana dan mendaftar untuk program kuliah berbahasa Inggris di Aarhus University. Beasiswa yang diberikan senilai DKK 7,500 atau sekira 1.000 euro (Rp15,8 juta). Scholars akan menerima beasiswa tersebut selama 23 bulan selama masa studi. 



Pendaftaran dibuka hingga 15 Maret 2014 untuk perkuliahan yang dimulai pada Agustus/September 2014. Jangan lupa untuk mencantumkan keterangan dalam berkas pendaftaran kuliah bahwa Anda melamar program beasiswa ini.



Informasi lebih lengkap bisa disimak di laman program S-2 Aarhus University, Denmark : http://kampus.okezone.com/masters.au.dk/admission.


Share on Google Plus

Tentang K

Penulis hanyalah seorang manusia biasa, sekarang sedang sibuk mengejar para dosen demi mendapatkan gelar sarjana. jika ada pertanyaan silahkan kirimkan email ke : rimporok@gmail.com atau hubungi (+62)852 4015 0005